...
0

Ernando Ari Sutaryadi, Man of The Match di Filipina vs Indonesia

RajaBackLink.com
ernando-ari-sutaryadi,-man-of-the-match-di-filipina-vs-indonesia

CNN Indonesia

Selasa, 21 Nov 2023 22:10 WIB

Kiper Ernando Ari Sutaryadi layak dinobatkan sebagai man of the match atau pemain terbaik dalam laga Filipina vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Ernando Ari Sutaryadi selamatkan gawang Indonesia dari banyak gol Filipina. (CNNIndonesia/ Adi Maulana Ibrahim)

Jakarta, CNN Indonesia

Kiper Ernando Ari Sutaryadi layak dinobatkan sebagai man of the match atau pemain terbaik dalam pertandingan Filipina vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Melawan Filipina di Stadion Rizal Memorial jadi pertandingan kedua Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (21/11).

Laga sengit tersebut berakhir imbang 1-1 bagi kedua tim. Tuan rumah Filipina unggul lebih dulu pada menit ke-23 melalui tendangan Patrick Reichelt. Sementara Indonesia baru bisa membalas melalui placing Saddil Ramdani pada menit ke-70.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Skuad Garuda bisa saja kebobolan lebih dari satu gol dalam pertandingan itu apabila kiper Ernando Ari tidak tampil gemilang.

Pada babak pertama Ernando membuat penyelamatan penting ketika bek Rizky Ridho nyaris mencetak gol bunuh diri di menit ke-13.

Peran Ernando tidak berhenti sampai di situ. Pada menit ke-21, kiper Persebaya tersebut menangkap tendangan Mike Ott. Berikutnya giliran OJ Porteria yang memiliki peluang, namun lagi-lagi diselamatkan Ernando.

Timnas Indonesia yang bermain ‘berantakan’ pada babak pertama terus mendapat serangan dari Filipina. Hal tersebut juga yang kerap membuat Ernando jatuh bangun melakukan antisipasi.

Permainan tim asuhan Shin Tae Yong ini mulai membaik menjelang babak pertama usai. Hal itu berlanjut ke babak kedua dengan lebih menguasai permainan.

Meski demikian, The Azkals kerap melakukan serangan balik berbahaya bagi Indonesia saat Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan menekan tuan rumah.

Banner Pesta Bola Dunia U-17 - 970x250

Pada menit-menit akhir permainan Ernando Ari lagi-lagi membuat penyelamatan penting. Umpan silang Filipina dari sisi kanan kepada Reichelt diblok Ernando.

Akan tetapi bola tidak tertangkap sempurna dan bergerak liar di kotak penalti Indonesia. Ernando Ari akhirnya bisa menangkap bola namun tetap terkena tendangan Bienve Maranon yang dalam posisi mengambil ancang-ancang tendangan. Ernando akhirnya terkapar meringis kesakitan.

Perjuangan keras Ernando Ari itu juga yang membuat Timnas Indonesia pulang dengan satu poin dari dua pertandingan di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.

[Gambas:Video CNN]

(sry/ptr)

Ernando
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com