...
0

Airlangga soal Dukung Ganjar atau Prabowo: Kita Bahas Bareng Senior

RajaBackLink.com
airlangga-soal-dukung-ganjar-atau-prabowo:-kita-bahas-bareng-senior

Ketum Golkar Airlangga mengatakan preferensi dukungan capres akan dibahas di internal Golkar. Bila ada kesepakatan, dukungan akan dijalankan. Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan pihaknya bakal membahas bersama senior partai beringin untuk membahas arah dukungan ke Ganjar Pranowo atau Prabowo Subianto di Pilpres 2024. (CNN Indonesia/ Adi Ibrahim)

Jakarta, CNN Indonesia

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan pihaknya bakal membahas bersama senior partai beringin untuk membahas arah dukungan ke Ganjar Pranowo atau Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

“Tentu nanti kita akan bahas lagi dengan para senior,” kata Airlangga di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (3/8).

Airlangga mengatakan preferensi dukungan capres nantinya juga akan dibahas di internal Golkar. Bila sudah ada kesepakatan, baru dukungan itu akan dijalankan.

Ia pun berkelakar ketika ditanya soal preferensi dukungannya. Ia malah mencolek Menteri Perdagangan sekaligus Ketum PAN Zulkifli Hasan yang sedang berada di dekatnya.

“Hati saya ke Pak Zul,” kata Airlangga.

Di sisi lain, Menko Perekonomian itu turut merespons keinginan para pengurus DPD Golkar yang ingin mendukung Prabowo di Pilpres 2024.

“Aspirasi itu kan ditampung DPP,” ujarnya.

Belakangan ini internal Golkar bergejolak usai kepemimpinan Airlangga digoyang melalui wacana munaslub yang digaungkan sejumlah tokoh senior partai.

Namun, Airlangga telah membantah isu Munaslub tersebut. Sebanyak 38 DPD Golkar se-Indonesia juga telah bertemu dengan Airlangga di Bali, Minggu (30/7) lalu. Usai pertemuan, mereka sepakat menolak Munaslub.

Golkar awalnya telah membentuk Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bersama PPP dan PAN. Namun, PPP telah memutuskan untuk mendukung Ganjar Pranowo.

Koalisi ketiga partai itu dianggap sudah bubar setelah PPP resmi mengusung Ganjar. Sementara PAN saat ini mulai menyodorkan Menteri BUMN Erick Thohir menjadi bakal calon wakil presiden.

(rzr/fra)

[Gambas:Video CNN]

Airlangga
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com