...
0

Hasil Lengkap China Open 2023: China dan Korea 2 Gelar, Denmark 1

RajaBackLink.com
hasil-lengkap-china-open-2023:-china-dan-korea-2-gelar,-denmark-1

Jakarta

Berikut hasil lengkap final China Open 2023. China dan Korea sama-sama meraih dua gelar juara, dengan Denmark punya satu. Wakil Indonesia sendiri absen di partai puncak.

Rangkaian final China Open 2023 pada hari Minggu (10/9) diawali nomor ganda campuran. Nomor ganda putra menjadi partai kelima alias partai penutup. Kelima partai hari ini tuntas dengan straight game.

Unggulan kelima asal Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung, menjadi juara di nomor ganda campuran China Open 2023 usai mengalahkan unggulan kedelapan dari Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue, dengan dua gim langsung.

Berikutnya ada nomor ganda putri. Chen Qingchen/Jia Yifan, unggulan pertama sekaligus pasangan tuan rumah, yang berjaya dengan dua gim langsung atas unggulan kedua Baek/Lee So Hee (Korea).

Di nomor tunggal putri, unggulan pertama An Se Young meraih gelar juara kedua bagi Korea Selatan di China Open 2023 usai mengalahkan tungal putri Jepang unggulan kedua Akane Yamaguchi.

Tunggal putra Denmark Viktor Axelsen menjadi pemenang di partai keempat. Unggulan pertama itu merebut gelar juara China Open 2023 usai mengalahkan pemain tuan rumah, Lu Guangzu.

Di nomor terakhir, ganda putra China unggulan ketiga Liang Weikeng/Wang Chang berhasil mengatasi pasangan Malaysia unggulan keempat Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Dengan hasil itu, tuan rumah China berjaya di nomor ganda putra dan putri. Sedangkan Korea juara melalui ganda campuran dan tunggal putri. Denmark meraih satu gelar sisanya lewat tunggal putra.

Sementara raihan terbaik wakil Indonesia di China Open 2023 adalah menembus babak semifinal. Hasil itu dicapai oleh Jonatan Christie, yang di babak empat besar akhirnya dikandaskan oleh Axelsen.

  • XD
    Seo Seung Jae/Chae Yu Jung vs Thom Gicquel/Delphine Delrue
    21-19, 21-12
  • WD
    Chen Qingchen/Jia Yifan vs Baek/Lee So Hee
    21-11, 21-17
  • WS
    An Se Young vs Akane Yamaguchi
    21-10, 21-19
  • MS
    Viktor Axelsen vs Lu Guangzu
    21-16, 21-19
  • MD
    Liang Weikeng/Wang Chang vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik
    21-12, 21-14

(krs/pur)

China
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com