0

Garnacho Cetak Gol Salto Spektakuler, MU Ungguli Everton di Babak I

RajaBackLink.com
garnacho-cetak-gol-salto-spektakuler,-mu-ungguli-everton-di-babak-i

CNN Indonesia

Senin, 27 Nov 2023 00:18 WIB

Manchester United unggul 1-0 atas Everton di babak pertama berkat gol salto spektakuler Alejandro Garnacho pada pekan ke-13 Liga Inggris.
Alejandro Garnacho mencetak gol salto spektakuler di laga Everton vs MU. (AP/Jon Super)

Jakarta, CNN Indonesia

Manchester United unggul 1-0 atas Everton di babak pertama berkat gol salto spektakuler Alejandro Garnacho pada pekan ke-13 Liga Inggris di Goodison Park, Liverpool, Minggu (26/11) malam WIB.

MU sudah membuka keunggulan saat laga baru berjalan tiga menit. Gol pembuka keunggulan The Red Devils dicetak Alejandro Garnacho.

Gol ini bermula dari umpan terukur yang dikirimkan Diogo Dalot di sisi kanan lini serang. Umpan bek asal Portugal itu disambut tendangan salto spektakuler Garnacho yang bersarang ke pojok kiri gawang Jordan Pickford.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Everton mendapatkan peluang pertamanya tujuh menit pascagol Garnacho. Penyerang The Toffees, Dominic Calvert-Lewin menusuk ke kotak penalti dan melepaskan tembakan kiri yang mengarah ke gawang tetapi masih bisa diamankan Andre Onana.

Pada menit ke-13, MU kembali menebar ancaman. Kali ini tembakan spekulasi dilepaskan Luke Shaw yang naik membantu serangan tetapi tembakannya masih berada di atas mistar gawang Everton.

Everton perlahan bisa mengimbangi permainan MU setelah dikejutkan gol cepat Garnacho. Tekanan yang diberikan tuan rumah melalui pergerakan Jack Harrison di sisi kanan cukup merepotkan Luke Shaw.

Calvert-Lewin kembali mendapatkan peluang untuk mencetak gol pada menit ke-30. Kali ini sundulannya memanfaatkan umpan dari sepak pojok kembali bisa diamankan oleh Onana.

Onana dan Kobbie Mainoo membuat penyelamatan penting pada menit ke-32. Onana menggagalkan tembakan Calvert-Lewin dan bola liar yang mengarah ke gawang MU dihalau Mainoo.

Gawang MU kembali dapat ancaman semenit berselang. Kali ini umpan mendatar Dwight McNeil disontek Abdoulaye Doucoure tetapi bola berada tipis di sisi kiri gawang Onana.

Calvert-Lewin kembali gagal mencetak gol lewat peluang ketiga yang didapatnya pada menit ke-40. Sundulan penyerang asal Inggris ini memanfaatkan umpan Ashley Young masih berada di atas mistar gawang Onana.

MU yang terus dalam tekanan Everton di sisa waktu babak pertama mampu menjaga gawang mereka tidak kebobolan. The Red Devils berhasil unggul 1-0 di paruh pertama pertandingan.

Susunan pemain

Everton (4-4-1-1): Jordan Pickford; Ashley Young, James Tarkowski, Jarrad Branthwaite, Vitaliy Mykolenko; Jack Harrison, James Garner, Idrissa Gueye, Dwight McNeil; Abdoulaye Doucoure; Dominic Calvert-Lewin

Manchester United (4-2-3-1): Andre Onana; Diogo Dalot, Victor Lindelof, Harry Maguire, Luke Shaw; Scott McTominay, Kobbie Mainoo; Marcus Rashford, Bruno Fernandes, Alejandro Garnacho; Anthony Martial

(jal)

Garnacho
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com
RajaBackLink.com
Postingan Lainnya
RajaBackLink.com