0

Laga Batal Digelar karena Hujan, Tim Kriket Indonesia Dianggap Kalah

RajaBackLink.com
laga-batal-digelar-karena-hujan,-tim-kriket-indonesia-dianggap-kalah

ASIAN GAMES

CNN Indonesia

Kamis, 21 Sep 2023 21:10 WIB

Persatuan Cricket Indonesia (PCI) mengajukan protes ke Asian Games 2023 setelah timnas kriket putri Indonesia terhenti di babak perempat final, Kamis (21/9).
Ilustrasi Asian Games 2023. (AFP/STR)

Jakarta, CNN Indonesia

Persatuan Cricket Indonesia (PCI) mengajukan protes ke Asian Games 2023 setelah timnas kriket putri Indonesia terhenti di babak perempat final, Kamis (21/9).

Timnas kriket putri Indonesia dianggap kalah setelah laga melawan Pakistan pada babak perempat final batal digelar di ZJUT Cricket Field.

Duel Indonesia vs Pakistan tidak terselenggara karena gangguan cuaca. Hujan deras yang mengguyur ZJUT Cricket Field membuat pertandingan diputuskan dihentikan meski tanpa pemenang.

Nahas bagi Indonesia, lantaran tidak ada pemenang Tim Merah Putih dianggap kalah dari Pakistan. Hasilnya Indonesia tersingkir sedangkan Pakistan lolos ke semifinal.

Dalam keterangan yang diterima CNNIndonesia.com dari NOC (national Olympics Committee) Indonesia, peraturan kriket menyebutkan, tim dengan peringkat dunia paling tinggi yang lolos ke babak berikutnya setelah pertandingan berujung tanpa pemenang.

“Untuk Indonesia vs Pakistan, hasilnya tidak ada hasil. Namun, karena ranking dunia Pakistan lebih tinggi maka mereka berhak ke semifinal,” ujar Ketua PCI Abhiram Singh.

Usai keputusan yang merugikan Indonesia itu PCI langsung melakukan protes kepada International Technical Officer (ITO) kriket. Melalui NOC Indonesia, PCI juga mengajukan protes ke tingkat rapat CdM.

“Tentu kita dirugikan, oleh karena itu kita sedang berusaha protes melalui NOC. Tadi kita udah kirim kronologi lengkap untuk bahan buat NOC di rapat CdM. Semoga bisa ada solusi,” kata Abhiram Singh.

[Gambas:Video CNN]

(sry/jun)

Batal
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com
RajaBackLink.com
Postingan Lainnya
RajaBackLink.com