0

Penyusup ‘Bantu’ MU Menang, Masuk Lapangan saat Wolves Menyerang

RajaBackLink.com
penyusup-‘bantu’-mu-menang,-masuk-lapangan-saat-wolves-menyerang

CNN Indonesia

Selasa, 15 Agu 2023 09:45 WIB

Penyusup lapangan rusak serangan Wolves yang sedang mengepung di depan kotak penalti Manchester United pada pertandingan Liga Inggris.
Penyusup masuk lapangan saat Wolves tengah menyerang MU di Liga Inggris, Selasa (15/8) dini hari WIB. (Action Images via Reuters/JASON CAIRNDUFF)

Jakarta, CNN Indonesia

Penyusup lapangan atau disebut pitch invader merusak serangan yang tengah dibangun Wolves saat sedang mengepung di depan kotak penalti Manchester United pada pertandingan Liga Inggris, Selasa (15/8) dini hari WIB.

Laga MU vs Wolves pada pertandingan Liga Inggris 2023/2024 di Stadion Old Trafford, Manchester, Selasa (15/8) dini hari diwarnai aksi penyusup yang masuk ke lapangan.

Aksi penyusup masuk lapangan itu terjadi pada menit ke-90+3 saat Wolves sedang mengurung pertahanan MU untuk mengejar ketertinggalan. Sontak kehadiran penyusup di lapangan membuat wasit Simon Hooper harus meniup peluit untuk menghentikan permainan.

Akibatnya, upaya Wolves membongkar pertahanan lawan untuk membobol gawang MU pun gagal. Padahal saat itu Wolves dalam situasi sedang menyerang dan mengepung pertahanan MU.

Aksi penyusup tersebut akhirnya bisa dihentikan oleh petugas keamanan stadion. Sementara para pemain Wolves tampak menunjukkan gestur kecewa.

Wolves akhir kalah 0-1 dari MU dalam pertandingan ini. Gol semata wayang MU dicetak Raphael Varane pada menit ke-76.

[Gambas:Twitter]

Kemenangan Manchester United atas Wolves juga diwarnai kontroversi yang melibatkan kiper MU Andre Onana.

Kontroversi itu terjadi pada menit ke 90+3 saat Onana terlibat duel dengan pemain Wolves Sasa Kalajdzic dan Craig Dawson di kotak penalti MU.

Saat situasi Wolves menyerang, Onana berusaha keluar dari sarangnya untuk memotong umpan silang lawan. Onana kemudian terlibat duel dengan dua pemain Wolves Kalajdzic dan Dawson.

Dawson berhasil menyundul bola, sementara Onana yang terlambat datang justru menabrak Kalajdzic di kotak penalti.

Wasit Simon Hooper coba meninjau kejadian itu lewat VAR dan memutuskan insiden itu bukan penalti. Keputusan tersebut mengundang protes dari pemain dan pelatih Wolves karena menilai Kalajdzic jelas dilanggar oleh Onana.

[Gambas:Video CNN]

(rhr)

Penyusup
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com
RajaBackLink.com
Postingan Lainnya
RajaBackLink.com