0

Sir Bobby Charlton, Pahlawan Legendaris Man Utd

RajaBackLink.com
sir-bobby-charlton,-pahlawan-legendaris-man-utd

OBITUARI

CNN Indonesia

Minggu, 22 Okt 2023 01:10 WIB

Sir Bobby Charlton merupakan salah satu pemain besar yang pernah dimiliki Manchester United.
Sir Bobby Charlton menghabiskan sebagian besar kariernya bersama Manchester United. (AFP/PAUL ELLIS)

Jakarta, CNN Indonesia

Legenda Manchester United dan timnas Inggris Sir Bobby Charlton meninggal dunia dalam usia 86 tahun, Sabtu (21/10) dini hari waktu Inggris.

Charlton merupakan salah satu pemain besar yang pernah dimiliki MU dan timnas Inggris. Ia merupakan sosok penting, panutan, dan dihormati di tanah Inggris.

Pria kelahiran Ashington, Inggris itu menghabiskan sebagian besar kariernya bersama MU. Charlton pertama kali berseragam MU tahun 1956 dan bermain di sana hingga 1973.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Charlton merupakan salah satu sosok penting dalam skuad yang dikenal dengan sebutan Busby Babes. Hal ini mengacu kemunculan para pemain bertalenta dari tim muda MU pada era 1940, 1950, dan 1960-an.

Charlton juga menjadi salah satu penumpang dalam tragedi Munich tahun 1958. Pesawat yang ditumpangi skuad MU gagal lepas landas dan mengalami kecelakaan setelah melakukan transit di Munchen, Jerman untuk mengisi bahan bakar setelah laga melawan Red Star Belgrade.

Dari 44 penumpang, 20 orang dinyatakan tewas dan tiga lainnya meninggal setelah mendapatkan perawatan. Charlton jadi salah satu pemain yang selamat dari tragedi memilukan ini.

Charlton menorehkan 758 penampilan bersama MU. Sejumlah gelar diraih yakni tiga kali juara Football League Division, dua gelar Charity Shield, satu Piala FA dan European Cup atau sekarang dikenal dengan Liga Champions.

Charlton membantu MU meraih gelar European Cup atau sekarang dikenal dengan sebutan Liga Champions musim 1967/1968. Pemain yang semasa aktif bermain sebagai gelandang ini juga membantu timnas Inggris meraih kejayaan dengan menjadi juara Piala Dunia 1966.

Bersama timnas Inggris, Charlton mengukir pencapaian tertinggi. Ia membawa The Three Lions juara Piala Dunia 1966 saat bertindak sebagai tuan rumah.

Charlton meninggal setelah berjuang melawan demensia yakni suatu kondisi menurunnya cara berpikir dan daya ingat seseorang yang terjadi pada orang lanjut usia.

“Dengan sangat sedih kami menyampaikan kabar bahwa Sir Bobby meninggal dalam pada Sabtu dini hari,” bunyi pernyataan keluarga seperti dilansir dari Daily Mail.

[Gambas:Video CNN]

(jal)

Bobby
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com
RajaBackLink.com
Postingan Lainnya
RajaBackLink.com