...
0

Survei LSI Denny JA: Prabowo Digemari Pemilih yang Puas Kinerja Jokowi

RajaBackLink.com
survei-lsi-denny-ja:-prabowo-digemari-pemilih-yang-puas-kinerja-jokowi

CNN Indonesia

Senin, 19 Jun 2023 20:04 WIB

Bagikan :  

Dalam survei LSI Denny JA, sementara untuk responden yang merasa tidak puas terhadap Jokowi, rata-rata memilih Anies mencapai 44,1 persen. LSI Denny JA menyatakan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto menjadi bakal capres yang paling banyak dipilih oleh masyarakat yang puas terhadap kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi). (CNN Indonesia/ Feri Agus Setyawan)

Jakarta, CNN Indonesia

LSI Denny JA menyatakan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto menjadi bakal capres yang paling banyak dipilih oleh masyarakat yang puas terhadap kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Survei ini digelar pada 30 Mei hingga 12 Juni 2023 dengan melibatkan 1.200 responden. Sample survei diambil dengan metode multi-stage random sampling.

Prabowo meraup sekitar 39,5 persen, unggul tipis dari Ganjar Pranowo 38,7 persen. Sedangkan Anies hanya mendapat 14,1 persen.

Sementara untuk responden yang merasa tidak puas terhadap Jokowi, rata-rata memilih Anies mencapai 44,1 persen.

“Prabowo unggul di pemilih yang puas dengan kinerja Jokowi. Prabowo unggul tipis di atas Ganjar. Anies unggul di pemilih yang tidak puas dengan Jokowi,” kata Peneliti LSI Denny JA, Adjie Alfaraby dalam keterangannya, Senin (19/6).

Dalam skema head to head Prabowo dengan Ganjar. Prabowo juga tetap berhasil unggul dengan perolehan 43,3 persen.

LSI Denny JA juga menangkap tren pergeseran responden yang puas atas Jokowi dari Ganjar ke Prabowo.

Pada Maret 2023, Ganjar mendapat 47,8 persen dan Prabowo 35,8 persen. Namun pada Juni, Ganjar turun menjadi 42,3 persen, sementara Prabowo 43,3 persen.

“Per Juni 2023, pertama kalinya yang puas terhadap Jokowi lebih banyak memilih Prabowo,” ujarnya.

Kemudian dalam head to head dengan Anies, Prabowo unggul cukup jauh dengan perolehan 55,7 persen, sementara Anies hanya 24 persen.

Sedangkan dalam skema head to head Ganjar dengan Anies, capres PDIP itu juga unggul jauh dengan perolehan 57,3 persen dan Anies hanya 25,3 persen.

Dalam head to head dengan keduanya, Anies unggul pada kalangan responden yang tidak puas dengan Jokowi. Anies unggul dari dengan perolehan 59,8 persen dan 50,8 persen dengan Prabowo.

“Untuk publik yang tidak puas dengan kinerja Jokowi, lebih banyak memilih Anies (59,8 persen). Yang memilih Ganjar sebesar 19,6 persen,” ujarnya.

Pada hasil survei lembaga lainnya, Saiful Mujani Research Centre (SMRC) periode Mei lalu menunjukkan Ganjar merupakan sosok yang dipercaya mampu meneruskan kinerja Jokowi.

Hasilnya menunjukkan Ganjar meraup suara sekitar 44,5 persen, disusul Prabowo 25 persen, dan Anies di posisi ketiga dengan 18,8 persen.

(mnf/fra)

[Gambas:Video CNN]

Bagikan :  

Survei
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com