0

Bagaimana Cara Menentukan Pemenang Ballon d’Or?

RajaBackLink.com
bagaimana-cara-menentukan-pemenang-ballon-d’or?

CNN Indonesia

Sabtu, 28 Okt 2023 05:55 WIB

Bagaimana cara menentukan pemenang Ballon d'Or yang melibatkan nama-nama tenar seperti Lionel Messi dan Erling Haaland.
Ballon d’Or menjadi penghargaan individu prestisius di lapangan hijau. AFP/FRANCK FIFE)

Jakarta, CNN Indonesia

Ballon d’Or 2023 akan segera dihelat dengan perbincangan persaingan panas Lionel Messi dan Erling Haaland. Lantas bagaimana sebenarnya cara menentukan pemenang Ballon d’Or?

Penghargaan individu bagi pemain sepak bola profesional yang diinisiasi Football France itu akan memasuki edisi ke-67.

Para nomine peraih penghargaan Ballon d’Or 2023 sudah diumumkan pada 6 September. Terdapat 30 nama yang masuk dalam daftar kandidat pemenang Ballon d’Or 2023, di antaranya adalah Messi, Haaland, Kylian Mbappe, Mohamed Salah, dan pemenang tahun lalu Karim Benzema.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di saat persaingan pendapat soal Messi dan Haaland mengemuka, penentu pemenang Ballon d’Or akan berada di tangan para jurnalis terpilih karena bukan berdasar pada statistik di lapangan berupa jumlah gol atau jumlah penyelamatan.

Cara Menentukan Pemenang Ballon d’Or

Tidak seperti penghargaan FIFA yang melibatkan suara dari kapten atau pelatih tim nasional atau PFA Player of The Year di Liga Inggris yang mengikutsertakan voting fans, Ballon d’Or hanya ditentukan para jurnalis.

Dikutip dari berbagai sumber, terdapat 100 jurnalis dari negara penghuni 100 besar ranking FIFA yang akan ambil bagian sebagai pemilik suara.

Masing-masing jurnalis memilih lima pemain terbaik versinya dari 30 nama yang masuk dalam kandidat pemenang Ballon d’Or 2023.

Banner Ballon d'Or - 970x250

Para jurnalis akan menuliskan pemain pilihan dengan dari urutan pertama sampai kelima. Pemain yang berada di urutan pertama akan mendapat bobot enam poin, sementara urutan kedua hingga kelima secara beruntun akan mendapat bobot empat poin hingga satu poin.

Pemain dengan poin terbanyak dalam voting dipastikan bakal menjadi pemenang Ballon d’Or.

Jika ada dua atau lebih pemain memiliki poin yang sama maka akan dilakukan penghitungan tersendiri.

(nva/har)

Bagaimana
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com
RajaBackLink.com
Postingan Lainnya
RajaBackLink.com