...
0

Cara Remove NodeJS di cPanel Hosting

RajaBackLink.com
cara-remove-nodejs-di-cpanel-hosting

Banner - Cara Remove NodeJS di cPanel Hosting

Pernahkan Anda menemukan error ‘FileNotFoundError’ pada saat menghapus aplikasi NodeJS di cPanel? Lalu, apa penyebab dan bagaimana solusinya? Dalam panduan ini, kami akan membahas secara detail tentang bagaimana cara remove NodeJS di cPanel hosting dengan benar. Simak informasi berikut ini.

Ada beberapa alasan, kenapa seseorang perlu menghapus aplikasi NodeJS di cPanel, seperti karena kesalahan konfigurasi, hingga ingin melakukan install ulang.

Olah karena itu, dalam artikel ini, kami akan berbagi cara remove nodejs di cPanel pada layanan shared hosting secara benar. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Silakan login ke cPanel hosting Anda.
  2. Cari menu Setup NodeJS Application seperti gambar berikut:
setup nodejs app
  1. Klik icon ‘trash‘ untuk remove nodejs App cPanel yang Anda tentukan.
hapus aplikasi nodejs
  1. Klik tombol Agree untuk melanjutkan.
Cara Remove NodeJS di cPanel

Proses remove NodeJS melalui menu ini hanya akan menghapus koneksi NodeJS ke script yang Anda buat, tidak termasuk menghapus script nodejs yang ada di file manager. Oleh karena itu, Anda masih bisa melakukan pengecekan script NodeJS yang telah dibuat sebelumnya.

FileNotFoundError ketika menghapus NodeJS

Dalam kasus lain, jika Anda telah menghapus isi script aplikasi Node.js di folder root aplikasi sebelum menghapus aplikasi Node.js melalui menu Setup Node.js App di cPanel, hal tersebut dapat menyebabkan munculnya error, seperti notifikasi error berikut:

error FileNotFoundError

Untuk kendala diatas, ada beberapa langkah tambahan yang perlu Anda lakukan saat menghapus NodeJS di cPanel. Langkah-langkahnya sebagai berikut:

Promo Hosting Murah Rumahweb

  1. Masuk ke dokumen root domain / subdomain yang menggunakan nodejs App.
  2. Buat file .htaccess kosongan tidak perlu di isi.
hapus file .htaccess
  1. Masuk kembali ke menu Setup Node.JS App cPanel.
setup nodejs apps
  1. Klik icon tempat sampah untuk remove nodejs App cPanel yang Anda tentukan.
remove nodejs apps
  1. Klik Agree.
hapus nodejs
  1. Jika berhasil, maka NodeJS akan terhapus dari aplikasi.
remove nodejs di cpanel berhasil

Sampai tahap ini, proses remove NodeJS di cPanel telah selesai. Selanjutnya, anda dapat melakukan deployment ulang NodeJS di cPanel dengan panduan sebagai berikut.

Demikian tutorial kami tentang cara remove NodeJS di cPanel pada layanan Shared Hosting, semoga bermanfaat.

Cloud Hosting Terbaik Rumahweb

Benny Eko Priharyanto

Tags: Cpanel, nodejs, tutorial nodejs
cPanelnodejstutorial nodejs
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com