0

Evaluasi untuk Fajar/Rian: Soal Cedera, Kepercayaan Diri, Determinasi

RajaBackLink.com
evaluasi-untuk-fajar/rian:-soal-cedera,-kepercayaan-diri,-determinasi

Jakarta

Pelatih ganda putra Indonesia Aryono Miranat mengevaluasi performa Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di China Masters 2023. Ia menyinggung cedera Fajar.

Fajar/Rian, yang sebelumnya selalu menjadi andalan Indonesia merebut gelar, belum kembali ke performa terbaiknya. Bahkan di China Masters 2023 yang bergulir di Shenzhen sejak 21 November kemarin, mereka hanya capai babak kedua.

Eks ganda nomor 1 dunia itu disingkirkan wakil tuan rumah berperingkat ke-31 dunia, Chen Bo Yang/Liu Yi, dengan skor 11-21, 16-21 dalam waktu 34 menit.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat itu, Fajar mengakui selain memang bermain buruk, pinggangnya yang dulu sempat sakit kambuh saat pertandingan. Alhasil, cukup menggangu pergerakannya saat bertanding di lapangan.

Aryono membenarkan kondisi Fajar tersebut. Akan tetapi, cedera itu bukanlah alasan. Ia menyebut FajRi, sapaan akrab pasangan itu, harus lebih percaya diri lagi. Juga menggenjot determinasi untuk kembali ke permainan terbaik.

“Untuk Fajar/Rian, setelah tampil terakhir Fajar mengaku bahwa pinggangnya kena lagi. Tetapi ini bukan sebagai alasan mereka setelah kalah, tetapi memang cedera Fajar cukup mengganggu penampilan,” kata Aryono, mengevaluasi penampilan Fajar/Rian di China Masters 2023.

“Selain itu, kepercayaan diri Fajar/Rian harus lebih ditingkatkan lagi. Jangan lupa, kemauan dan fight untuk bisa balik kembali ke bentuk permainan terbaik seperti dulu harus lebih ditambah,” ujarnya.

(mcy/krs)

Evaluasi
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com
RajaBackLink.com
Postingan Lainnya
RajaBackLink.com