0

Gibran Bakal Fokus Kampanye Pilpres di Kandang Banteng Januari 2024

RajaBackLink.com
gibran-bakal-fokus-kampanye-pilpres-di-kandang-banteng-januari-2024

CNN Indonesia

Senin, 11 Des 2023 20:09 WIB

Gibran putra Jokowi bakal fokus kampanye di Jawa Tengah. Daerah dengan julukan kandang banteng PDIP itu bakal diberi perhatian khusus.
Cawapres omor urut 2 Gibran Rakabuming Raka bakal fokus kampanye di Jawa Tengah pada Januari 2024(CNN Indonesia/Ryan Hidayatullah)

Jakarta, CNN Indonesia

Calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka bakal fokus kampanye di Jawa Tengah yang identik dengan julukan ‘Kandang Banteng’ pada Januari 2024 mendatang.

Selama ini Jawa Tengah dijuluki Kandang Banteng lantaran pendukung PDIP yang dominan di provinsi tersebut.

“Januari kita fokus di Jawa Tengah. Mungkin 80 persen Jawa Tengah, 20 persen Jakarta. Nanti intensitasnya di Januari,” kata Gibran di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Senin (11/12).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, ada beberapa daerah yang memerlukan perhatian khusus seperti Jawa Tengah, DKI Jakarta, DI Yogyakarta dan Bali.

Ia memastikan akan hadir secara langsung untuk melakukan kampanye di daerah-daerah tersebut.

“Pokoknya tempat-tempat yang perlu atensi khusus nanti yang secara pribadi harus saya hadir di situ mungkin lebih dari sekali, dua kali, atau tiga kali,” ujarnya.

Gibran mengaku akan tetap bekerja keras dan tidak terlena dengan hasil survei yang menempatkan dirinya dan Prabowo Subianto berada di posisi teratas dari segi elektabilitas.

Dia justru ingin berpatok pada hasil survei terburuk.

“Pokoknya jangan dijadikan patokan kalau surveinya bagus. Apalagi survei-survei yang di atas 50. Walah itu udah, jangan, jangan, jangan. Kita pokoknya patokannya survei yang paling jelek,” tutur Gibran.

Secara konfigurasi kekuatan politik, Jawa Tengah identik dengan julukan ‘Kandang Banteng’. Julukan ini dikaitkan dengan kekuatan massa pendukung PDIP yang sangat dominan di Jawa Tengah.

Masa kampanye Pilpres 2024 telah dimulai sejak 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024 mendatang. Masa kampanye berlaku bagi calon presiden-wakil presiden, calon anggota DPR, DPRD provinsi, DPRD kabupaten/kota serta DPD RI.

Pemungutan suara digelar secara serentak di seluruh Indonesia pada Rabu, 14 Februari 2024 mendatang. Masyarakat akan mencoblos lima surat suara di hari yang sama.

(ina/bmw)

[Gambas:Video CNN]

Yuk, daftarkan email jika ingin menerima Newsletter kami setiap awal pekan.

Dengan berlangganan, Anda menyepakatikebijakan privasi kami.

Gibran
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com
RajaBackLink.com
Postingan Lainnya
RajaBackLink.com