...
0

Jadwal Siaran Langsung 16 Besar Korea Open: Rehan/Lisa vs Kim/Jeong

RajaBackLink.com
jadwal-siaran-langsung-16-besar-korea-open:-rehan/lisa-vs-kim/jeong

CNN Indonesia

Kamis, 29 Agu 2024 00:35 WIB

Penampilan wakil Indonesia dalam babak 16 besar Korea Open 2024 akan disiarkan langsung pada Kamis (29/8).
Rehan/Lisa akan dapat tantangan berat dari unggulan ketiga di 16 besar Korea Open 2024. (Arsip PBSI)

Jakarta, CNN Indonesia

Penampilan wakil Indonesia dalam babak 16 besar Korea Open 2024 akan disiarkan langsung pada Kamis (29/8). Berikut jadwal siaran langsung babak 16 besar Korea Open 2024.

Babak 16 besar Korea Open 2024 di Mokpo Indoor Stadium akan dimulai pada pukul 10:00 waktu setempat atau pukul 08:00 waktu Indonesia.

Pertandingan babak 16 besar Korea Open akan disiarkan langsung stasiun televisi iNews. Live streaming Korea Open 2024 bisa disaksikan lewat Vision+ (Visionplus) pada pukul yang sama.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Indonesia menempatkan tiga wakil pada babak 16 besar Korea Open 2024. Ketiga wakil itu berasal dari dua ganda putra dan satu ganda campuran.

Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana yang menjadi unggulan ketujuh dalam turnamen ini akan melawan pasangan Malaysia, Nur Mohd Azriyn Ayub Azriyn/Tan Wee Kiong, pada pertandingan kesembilan di lapangan 1.

Ganda putra Indonesia lain yang juga unggulan ketujuh, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin, bentrok dengan Fang Chin Lee/Fang Jen Lee pada laga ke-12 di lapangan 2.

Pertandingan nanti akan jadi pertemuan kedua bagi Fikri/Daniel dengan Lee/Lee setelah dari Japan Open 2024. Pada babak kedua Japan Open 2024 itu Fikri/Daniel menang 21-16, 21-12.

Terakhir, Indonesia akan menampilkan ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati. Pada babak 16 besar Korea Open 2024, Rehan/Lisa akan mendapatkan lawan berat dengan menghadapi unggulan ketiga asal Korea Selatan, Kim Won Ho/Jeong Na Eun, pada pertandingan ketiga di lapangan 3.

Jadwal Wakil Indonesia di Babak 16 Besar Korea Open 2024:

Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana vs Nur Mohd Azriyn Ayub Azriyn/Tan Wee Kiong

Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin vs Fang Chin Lee/Fang Jen Lee

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Kim Won Ho/Jeong Na Eun

[Gambas:Video CNN]

(sry)

Jadwal
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com