0

Pemprov Banten Buka-bukaan Soal Bonus Olimpiade untuk Rizki Juniansyah

RajaBackLink.com
pemprov-banten-buka-bukaan-soal-bonus-olimpiade-untuk-rizki-juniansyah

CNN Indonesia

Rabu, 28 Agu 2024 23:37 WIB

Pemprov Banten mengungkap bonus yang akan diberikan kepada Rizki Juniansyah usai mengharumkan Indonesia dengan meraih emas di Olimpiade Paris 2024.
Rizki Juniansyah adalah atlet yang berasal dari Serang, Banten. (ANTARA FOTO/Angga Budhiyanto)

Jakarta, CNN Indonesia

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mengungkap bonus yang akan diberikan kepada Rizki Juniansyah usai mengharumkan Indonesia dengan meraih emas di Olimpiade Paris 2024.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Banten Ahmad Syaukani memastikan waktu penyerahan bonus sebesar Rp250 juta kepada lifter 22 tahun tersebut.

“Nanti diserahkan pada saat perayaan Hari Ulang Tahun Provinsi Banten pada Oktober 2024,” ujar Ahmad dilansir dari Antara.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ahmad menjelaskan bonus atau uang kadeudeuh tersebut dianggarkan melalui Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Banten tahun anggaran 2024.

Pemprov Banten memutuskan tetap memberikan bonus untuk Rizki meski pemberian bonus bagi peraih medali Olimpiade menjadi kewenangan pemerintah pusat.

“Karena Olimpiade itu bukan kewenangan daerah, tapi kita memberikan penghargaan,” kata Ahmad.

Rizki juga dijanjikan mendapatkan bonus jika meraih emas pada PON 2024 Aceh-Sumut. Menurutnya, uang kadeudeuh untuk PON 2024 Aceh-Sumut sama besarnya dengan yang akan diberikan kepada Rizki.

“Double, karena di PON juga disiapkan. Sama [jumlah bonusnya] karena SSH (Standar Satuan Harga) kita paling tinggi itu,” kata Ahmad.

Penjabat Gubernur Banten Al Muktabar berharap atlet-atlet Banten berprestasi memuaskan pada PON 2024 Aceh-Sumut.

“Berharap dan berdoa bersama mohon juga dukungan kepada segenap warga Banten kita mendapatkan prestasi yang terbaik untuk Banten,” kata Al Muktabar usai melepas kontingen Banten untuk PON 2024.

[Gambas:Video CNN]

(nva/rhr)

Pemprov
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com
RajaBackLink.com
Postingan Lainnya
RajaBackLink.com