0

5 Rekomendasi Film Akhir Pekan, The Equalizer 3 dan Joy Ride

RajaBackLink.com
5-rekomendasi-film-akhir-pekan,-the-equalizer-3-dan-joy-ride

CNN Indonesia

Jumat, 01 Sep 2023 16:50 WIB

Sejumlah film dari berbagai genre meramaikan tontonan akhir pekan pertama September ini, salah satunya The Equalizer 3.
Sejumlah film dari berbagai genre meramaikan tontonan akhir pekan pertama September ini, salah satunya The Equalizer 3. (dok. Sony Pictures Releasing via YouTube)

Jakarta, CNN Indonesia

Sejumlah film dari berbagai genre meramaikan tontonan akhir pekan pertama September ini, salah satunya The Equalizer 3 yang kembali dibintangi Denzel Washington. Film laga ini layak ditonton karena mengakhiri trilogi The Equalizer yang sudah berjalan sejak 2014.

Joy Ride menjadi film Hollywood lain yang tayang pada pekan ini, mengusung genre komedi tentang perjalanan empat sahabat perempuan. Selain itu, penonton dapat menyaksikan Puspa Indah Taman Hati yang melanjutkan kisah cinta Galih dan Ratna.

Beberapa film Asia lain juga dapat ditonton pada akhir pekan ini, mulai dari Hoon Payon dari Thailand hingga film China berjudul Lost in the Stars.

Berikut lima rekomendasi film akhir pekan yang dapat disaksikan di bioskop Indonesia.

1. The Equalizer 3

Robert McCall (Denzel Washington) memutuskan pergi dari Boston dan singgah di Altamonte, sebuah kota kecil di pesisir Italia. Di sana, ia menemukan kehidupan yang tenang dan damai.

McCall menghabiskan waktu dengan menikmati teh di kafe dekat tempat menginap hingga bercengkerama dengan penduduk yang ramah. Namun, ketenteraman itu tidak bertahan lama usai McCall melihat para penduduk ditindas oleh geng mafia Camorra.

Pensiunan agen intelijen itu pun tidak bisa membendung naluri penolong yang selama ini melekat di hati. McCall memutuskan untuk turun tangan menghadapi Camorra demi menolong penduduk yang tak berdaya.

Film untuk dewasa ini dapat disaksikan di bioskop.

[Gambas:Youtube]

2. Joy Ride

Audrey (Ashley Park), seorang pengacara berbakat di firma besar, pergi ke China untuk perjalanan bisnis dan menjalin kerja sama dengan seorang klien. Ia pun pergi ditemani sahabatnya, Lolo Chen (Sherry Cola), dan sepupu Lolo bernama Deadeye (Sabrina Wu).

Saat berada di Beijing, teman lama Audrey bernama Kat Huang (Stephanie Hsu) juga bergabung. Mereka sepakat menemani Audrey bertemu seorang pebisnis bernama Chao (Ronny Chieng) yang diincar menjadi kliennya.

Namun, negosiasi itu berubah menjadi petualangan tak terduga karena Chao ingin mengetahui silsilah keluarga Audrey. Permintaan itu menjadi masalah karena Audrey merupakan keturunan China yang diadopsi oleh orang Amerika.

Film untuk dewasa ini dapat disaksikan di bioskop.

[Gambas:Youtube]

[Gambas:Video CNN]

Lanjut ke sebelah…


Rekomendasi
RajaBackLink.com
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com
RajaBackLink.com
Postingan Lainnya
RajaBackLink.com