0

5 Teknologi Teranyar Apple di WWDC

5-teknologi-teranyar-apple-di-wwdc

CNN Indonesia

Selasa, 06 Jun 2023 19:29 WIB

Bagikan :  

Apple menghadirkan sejumlah teknolog baru pada gelaran WWDC 2023. Berikut lima di antaranya. Apple Vision Pro, salah satu gawai terbaru Apple yang dipamerkan di WWDC 2023. (REUTERS/LOREN ELLIOTT)

Jakarta, CNN Indonesia

Apple memperkenalkan sederet teknologi anyarnya pada gelaran Worldwide Developers Conference (WWDC) 2023, mulai dari perangkat mixed reality Vision Pro hingga Macbook Air 15 inci.

Pada Senin (5/6), hari pertama gelaran WWDC, Apple memperkenalkan perangkat mixed reality bernama Vision Pro yang menggabungkan virtual reality dan augmented reality.

CEO Apple Tim Cook menyebut produk ini sebagai “produk revolusioner”, dengan potensi untuk mengubah cara pengguna berinteraksi dengan teknologi satu sama lain dan dengan dunia di sekitar mereka.

1. Vision Pro

Apple Vision Pro yang tampak seperti sepasang kacamata ski memungkinkan pengguna untuk melapisi gambar virtual pada video langsung dari dunia nyata.

Cook, yang telah membicarakan potensi augmented reality selama bertahun-tahun, menyebut headset ini sebagai “produk pertama yang Anda lihat, bukan yang Anda sentuh.”

Menurut Apple, setelah pengguna memakai perangkat ini, mereka dapat melihat aplikasi yang diproyeksikan secara langsung di depan mereka.

Pada gelaran WWDC, Apple memamerkan berbagai pengalaman unik dari produk ini, termasuk aplikasi untuk kedokteran, produktivitas dan hiburan.

Tidak seperti mixed reality lain, Vision Pro akan menampilkan mata penggunanya di bagian luar, sehingga pengguna tidak terisolasi dari orang-orang di sekitarnya. Dengan demikian, pengguna bisa melihat mereka dan mereka bisa melihat pengguna.

2. Fokus pada VR daripada AI

Sebagian besar fokus acara WWDC adalah VR, dan Apple tidak terlalu banyak bicara tentang kecerdasan buatan (AI), yang menjadi obsesi Silicon Valley saat ini.

Dalam beberapa bulan terakhir, sebagian besar raksasa teknologi telah menyusun rencana ambisius tentang cara menggabungkan AI generatif ke dalam produk mereka setelah kesuksesan viral ChatGPT. WWDC seharusnya menjadi kesempatan alami bagi Apple untuk melakukan hal yang sama.

Sebaliknya, Apple berbicara tentang kecerdasan buatan dengan cara yang lebih halus.

Sebagai contoh, Apple mengumumkan pembaruan untuk koreksi otomatis yang menggunakan pembelajaran mesin dan model bahasa untuk akurasi yang lebih baik dan bahkan “koreksi otomatis tingkat kalimat.” Apple juga akan memperluas kemampuan teks prediktifnya.

“Dalam hal mempercepat pengetikan, teks prediktif sudah membantu Anda dengan cepat menyelesaikan penambahan atau perubahan kata,” kata Craig Federighi, wakil presiden senior Apple untuk rekayasa perangkat lunak, pada acara tersebut, dikutip dari CNN.

“Dan sekarang Anda akan mendapatkan prediksi sesuai dengan apa yang Anda ketik,” tambahnya.

iOS 17 dan Macbook Air baru.

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN :

Bagikan :  

Teknologi
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com
Postingan Lainnya
RajaBackLink.com