0

35 Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Haji, Sarat Doa dan Harapan

35-ucapan-selamat-menunaikan-ibadah-haji,-sarat-doa-dan-harapan

Ucapan selamat menunaikan ibadah haji dapat diberikan kepada orang yang akan melaksanakannya. Simak contoh ucapannya sebagai referensi. Ilustrasi. Kumpulan ucapan selamat menunaikan ibadah haji (128flashfire/Wikipedia)

Jakarta, CNN Indonesia

Naik haji merupakan rukun Islam kelima yang dilakukan oleh muslim yang mampu.

Ucapan selamat menunaikan ibadah haji dapat diberikan kepada orang-orang yang hendak melaksanakannya.

Tak sekadar kata-kata, ucapan tersebut juga dapat berisi doa dan harapan agar perjalanan berangkat dan kembali dari Tanah Suci diberi kelancaran.

Ucapan tersebut dapat diberikan secara langsung, atau dikirimkan melalui pesan singkat atau juga bisa dibagikan melalui media sosial.

Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Haji

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini kumpulan ucapan selamat menunaikan ibadah haji yang dapat menjadi referensi.

  1. Selamat menunaikan ibadah haji, semoga ibadah hajimu diterima di sisi Allah. Mohon doa agar kami dapat segera menyusul beribadah haji ke Baitullah.
  2. Selamat menunaikan ibadah haji, semoga menjadi haji yang mabrur/mabruroh dan sehat walafiat.
  3. Selamat menunaikan ibadah haji, semoga menjadi berkah untuk kita semua.
  4. Selamat menunaikan ibadah haji, semoga istikamah, dilancarkan, dan diberikan kesehatan.
  5. Selamat menunaikan ibadah haji, semoga diberikan kelancaran dalam menjalankan ibadah. Tetap sehat selama di Tanah Suci begitu juga saat kembali.
  6. Selamat menunaikan ibadah haji, semoga ibadah haji ini dapat memberikan keberkahan dalam hidup.
  7. Ya Allah, karuniakanlah haji yang mabrur teruntuk saudaraku dan semoga dosa-dosa terampuni.
  8. Semoga Allah menerima ibadah haji Anda dan mengampuni dosa serta memberi rezeki yang lancar.
  9. Selamat menjalankan rukun Islam yang kelima. Semoga ibadah haji menjadi penyempurna ibadah dan semoga sepulang dari ibadah haji, Anda menjadi haji yang mabrur, dan memperoleh kebahagiaan serta kelimpahan rezeki.
  10. Selamat menunaikan ibadah haji, semoga ibadah hajimu diterima oleh Allah.
  11. Selama melaksanakan ibadah haji di Tanah Suci. Semoga amal dan ibadahnya diterima oleh Allah SWT.
  12. Selamat menunaikan ibadah haji. Semoga senantiasa dilimpahkan kemudahan di setiap perjalanan ke tanah suci dan semoga mendapat ibadah yang makbul dan penuh hidayah.
  13. Selamat melaksanakan ibadah haji, semoga selamat, sehat, dan lancar dalam menjalankan ibadah hajinya.
  14. Selamat berangkat haji. Semoga pelaksanaan rukun Islam yang kelima ini menjadi awal yang penuh berkah dalam kehidupan.
  15. Selamat karena telah dipilih Allah SWT untuk bisa melaksanakan ibadah haji. Selalu bersyukur dan berdoa agar ibadah yang penuh dengan keberkahan ini bisa berjalan lancar tanpa ada halangan apa pun.
  16. Semoga Allah memberimu keselamatan dan kekuatan untuk melakukan haji dengan sempurna tanpa membuat dosa. Aku berdoa semoga berkat-Nya akan membimbingmu.
  17. Selamat berhaji. Pahala menunaikan ibadah haji dengan segala syaratnya tidak lain adalah surga! Semoga selamat sampai pulang ke Tanah Air dan lancar semuanya.
  18. Selamat haji. Semoga Allah menerima hajimu, semoga Allah mengampuni dosamu dan memberi ganti untuk biaya perjalananmu.
  19. Apa pun yang terjadi dalam hidup, percayalah bahwa kita akan selalu mengatasi segalanya bersama Allah. Semoga Allah membimbing kita bersama. Selamat haji!
  20. Semoga hajinya mabrur dan lancar. Inilah harapan tulus saya yang paling hangat untuk Anda dan keluarga.
  21. Ya Allah, karuniakanlah haji yang mabrur dan berkah, serta leburkan dosa-dosanya. Selamat beribadah haji.
  22. Selamat menjalankan ibadah haji, semoga Allah selalu memudahkan langkahmu sehingga dapat menjalankan rangkaian ibadah di Tanah Suci dengan khusyuk dan tiada halangan satu pun juga.
  23. Selamat (nama), Allah telah memilihmu dan mengundangmu untuk menjalankan ibadah haji. Semoga ibadahmu di sana membawa hati yang ikhlas agar diterima dalam sisi Allah SWT.
  24. Selamat berangkat haji (nama). Semoga doa-doa yang dipanjatkan di sana diijabah dan senantiasa mendapat perlindungan dari Allah SWT.
  25. Selamat menunaikan ibadah haji, InsyaAllah keberangkatanmu akan memperoleh amalan yang berlimpah dan mabrur serta mendapat rida darinya di dunia dan akhirat.
  26. Alhamdulillah berhasil menuju ke tempat di mana dapat melihat langsung makam Nabi Muhammad dan beribadah. Selamat menunaikan ibadah haji.
  27. Selamat menjalankan ibadah haji ya, semoga perjalanan ke Mekah berjalan dengan sebaik-baiknya tanpa kendala apa pun, tetap semangat dan ingat selalu kepada Allah SWT.
  28. Semoga Allah memberikan keberkahan bagi Anda untuk berangkat dengan lancar tanpa masalah apa pun ke tanah Masjidilharam. Semoga ibadah haji terselesaikan dengan lancar dengan restu serta izin Allah SWT.
  29. Alhamdulillah Allah memberikan kemudahan dalam rezeki dan juga kesehatan, akhirnya dapat dilaksanakan cita-cita untuk beribadah haji di Kota Mekah.
  30. Sahabatku/saudaraku (sebutkan namanya), dari sini aku menunggu kepulanganmu dan memanjatkan doa agar haji yang dilaksanakan sesuai yang diinginkan dan selamat pulang ke Indonesia.
  31. Semoga Allah memberimu keselamatan dan kekuatan untuk melakukan haji dengan sempurna tanpa membuat dosa. Aku berdoa semoga berkat-Nya akan membimbingmu.
  32. Selamat berhaji. Pahala menunaikan ibadah haji dengan segala syaratnya tidak lain adalah surga! Semoga selamat sampai pulang ke Tanah Air dan lancar semuanya. Haji Mubarok!
  33. Selamat haji. Semoga Allah menerima hajimu, semoga Allah mengampuni dosamu dan memberi ganti untuk biaya perjalananmu.
  34. Apa pun yang terjadi dalam hidup, percayalah bahwa kita akan selalu mengatasi segalanya bersama Allah. Semoga Allah membimbing kita bersama. Selamat haji!
  35. Semoga hajinya mabrur dan lancar. Inilah harapan tulus saya yang paling hangat untuk keluarga Anda.

Demikian kumpulan ucapan selamat menunaikan ibadah haji yang dapat diberikan bagi mereka yang hendak melaksanakannya.

(juh)

[Gambas:Video CNN]

Ucapan
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com
Postingan Lainnya
RajaBackLink.com