0

YouTube Kerahkan Tim Khusus Selidiki Akun DPR Disusupi Judi Online

youtube-kerahkan-tim-khusus-selidiki-akun-dpr-disusupi-judi-online

CNN Indonesia

Kamis, 07 Sep 2023 13:35 WIB

YouTube mengerahkan tim khusus untuk selidiki akun DPR RI yang disusupi hacker dan menampilkan tayangan judi online.
YouTube kerahkan tim khusus selidiki akun DPR RI yang disusupi hacker dan menampilkan tayangan judi online. (Foto: Tangkapan Layar Youtube DPR)

Jakarta, CNN Indonesia

Perwakilan YouTube di Indonesia mengaku telah mengerahkan tim khusus untuk menyelidiki akun DPR RI yang disusupi hacker dan menampilkan tayangan judi online sejak Rabu (6/9).

“Kami memperhatikan keamanan akun dengan sangat serius, dan memiliki tim khusus yang menyelidiki apakah pengguna memiliki alasan untuk meyakini bahwa akun mereka telah terkompromi,” kata Youtube kepada CNNIndonesia.com, Kamis (7/9).

YouTube mengaku telah mendapat laporan dari DPR RI mengenai pembajakan akun dari pihak yang tidak sah. Kini, tim internal mengklaim tengah menyelidiki sambil mengamankan akun tersebut.

“Kami akan terus bekerja sama dengan pemangku kepentingan terkait untuk memulihkan channel YouTube DPR RI,” tuturnya.

Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com per Kamis (7/9) pukul 13.21 WIB, kanal YouTube DPR RI mulai pulih dan sudah kembali menampilkan video kegiatan-kegiatan parlemen.

Tak ada lagi video promosi judi online berbahasa Turki dari kanal Barış Slot (@Baris-casino) yang terpantau pada Rabu (6/9) pagi.

Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Kementerian Komunikasi dan Informatika Semuel A Pangerapan mengatakan Kanal YouTube DPR ditangguhkan alias suspend sementara buntut pengambilalihan secara ilegal untuk promosi judi online.

“Berkaitan dengan insiden peretasan akun Youtube Channel DPR RI, Kementerian Kominfo telah meminta pihak Google untuk melakukan penangguhan sementara (suspend) terhadap akun Youtube Channel DPR RI untuk mencegah dampak peretasan melebar lebih jauh,” ujar dia dalam siaran pers, Kamis (7/9).

“Saat ini, proses pemulihan akun sedang berlangsung,” lanjutnya.

Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) juga berencana membentuk Taskforce bersama antar pemangku kepentingan sebagai bagian penguatanDPR-CIRST yang akan memperkuat upaya pengamanan dan upaya pemulihan terhadap penangan insiden siber imbas peretasan akun YouTube DPR RI.

BSSN danDPRjuga telah berkoordinasi dengan Bareskrim POLRI sebagai upaya untuk menindaklanjuti penegakkan hukum sesuai dengan aturan dan perundangan yang berlaku. BSSN mengimbau para pengelola media sosial dan masyarakat agar selalu waspada terhadap serangan malware.

[Gambas:Video CNN]

(can/dmi)

[Gambas:Video CNN]

Youtube
RajaBackLink.com

More Similar Posts

RajaBackLink.com
Postingan Lainnya
RajaBackLink.com